Pantai Ketang Kalianda Atau Batu Ramai, Ini Lokasi dan Tiketnya

JelajahLampung.Com – Pantai Ketang Kalianda Atau Batu Rame Dengan Batu Karangnya Yang Mempesona. Lampung selatan terkenal dengan wisata pantainya. Sebut saja merak belantung, marina, minang rua, tapak kera, teluk nipah, kedu, dan semukuk.

Dan salah satu pantai bagus di Kalianda adalah Pantai Ketang ini.

Pantai yang lokasinya tidak jauh dari pusat kota Kalianda.

Kalianda Lampung Selatan Surganya Pantai

pantai ketang kalianda atau batu rame
foto lokasi pantai ketang kalianda

Tidak salah memang jika Lampung Selatan dijuluki Kabupaten 1000 pantai, karena memang betapa kayanya Kabupaten ini akan Pariwisata Bahari yang begitu eksotis, dari yang gratis sampai dengan yang bayar.

Jika kita jalan-jalan ke Lampung Selatan dan menyusuri Kalianda lewat pinggiran pantai, sampai dengan Rajabasa, kita akan disuguhkan pemandangan hamparan laut yang luas dan mempesona.

Pengelolaan wisatanya pun saya rasa lebih baik dibandingkan dengan Kabupaten Tanggamus.

Di Tanggamus, traveler agak kesulitan untuk mencapai lokasi wisata, karena minimnya penunjuk jalan.

Berbeda dengan Lampung Selatan, terutama di daerah Kalianda dan Rajabasa, di sini traveler dapat menjumpai papan penunjuk jalan menuju lokasi wisata bertebaran di mana-mana sehingga memudahkan traveler yang baru berkunjung ke sini untuk pertama kalinya.

Pantai Ketang Kalianda, Disebut Juga Pantai Batu Rame

Berkaitan dengan tempat wisata bahari yang ada di Kalianda ini, ada satu pantai yang sangat bagus untuk dijadikan spot berfoto-foto.

Pantai tersebut adalah Pantai Batu Rame atau biasa disebut sebagai Pantai Ketang.

Disebut dengan batu ramai karena terdapat banyak batu-batu karang yang cantik yang sangat bagus untuk dijadikan tempat foto prewedding, foto selfie, atau foto keren lainnya, dan tempatnya memang keren abis.

Batu-batu karang pun membentang panjang dan keindahannya dapat dirasakan pengunjung dari pinggir jalan.

Nama aslinya sebenarnya Pantai Ketang, namun karena banyaknya batu karang di pantai ini maka orang pun menyebut pantai ini dengan nama Batu Ramai (Batu Rame).

Jam Buka Pantai Ketang Kalianda

pasir halus di pantai ketang kalianda
salah satu spot foto di pantai ketang

Pantai ini biasanya ramai dikunjungi wisatawan pada pagi hari (pukul 06.00-07.00) dan di sore hari, mungkin untuk melihat sunrise maupun sunset.

Pantai ini adalah pantai bebas, jadi sebenarnya buka 24 jam.

Terletak di pinggir jalan persis.

Namun, kalau malam, kurang mendukung.

Daya Tarik Pantai Ketang Kalianda

Cantik benar jika bisa melihat sunset dari pantai ini.

Selain berfoto-foto, pengunjung juga dapat berenang dan bermain pasir yang halus di Pantai Ketang ini.

Pasirnya putih dan benar-benar halus, terasa lembut di kaki, membuat pengunjung merasa nyaman dan betah seharian di sini.

Ombaknya pun tidak terlalu besar karena sudah pecah duluan saat menabrak batu-batu karang yang ada di depan pasir pantai.

Hanya saja, tidak ada tempat bilas atau kamar ganti mengingat pantai ini memang belum dikelola dan masih gratis, bebas dikunjungi oleh siapa saja.

Di pinggiran pantai, terlihat beberapa warung-warung yang menjual aneka minuman dan makanan sebagai pengganjal perut setelah menempuh perjalanan jauh.

Lokasi Pantai Batu Rame Kalianda

Alamat

Pantai Batu Rame atau Pantai Ketang ini berada di Way Urang, Kalianda, Lampung Selatan.

Masih berada di pusat kota.

Rute

Jika ingin berkunjung ke sana, rutenya cukup mudah, bisa lewat Jalan Kusuma Bangsa atau lewat Jalan Gatot Subroto (Jalan Lintas Sumatera).

Sebagai contoh, jika dari Hotel Way Urang, bisa ambul rute berikut (dari Google Maps).

rute ke pantai ketang
Rute yang bisa ditempuh ke Pantai Ketang

Papan penunjuk jalan pun ada baik di Jalan Kusuma Bangsa maupun di Jalan Lintas Sumatera, dan saya yakin traveler akan sangat mudah menemukannya.

Jika kebingungan, tinggal naik ojek saja, atau cari di Google Maps, atau bertanya kepada warga sekitar, pasti akan ketemu juga.

Harga Tiket Masuk

Biaya tiket masuk gratis.

Hanya bayar parkir seikhlasnya.

Di pantai ada warung, buat mengisi perut.

Harganya terjangkau banget.

Selain itu, free untuk masuk.

Tempat Wisata Lain Tidak Jauh dari Pantai Batu Rame Kalianda

Setelah berkunjung ke Pantai Batu Rame Kalianda, Anda bisa mengunjungi tempat-tempat wisata lain di Kalianda Lampung Selatan, di antaranya:

  1. Alau-alau Boutique Resort dengan pantai pasir putihnya yang cakep.
  2. Pantai Way Urang.
  3. Taman Kain Inuh Kalianda.
  4. Sumber Air Panas Way Belerang.
  5. Dermaga Bom Kalianda.
  6. Pantai Canti Indah.
  7. Pantai Guci Kapal Batu.
  8. Pantai Wartawan.

Jika anda berkunjung ke Kalianda, jangan lupa untuk mampir ke Pantai Ketang/Pantai Batu Rame Kalianda yah. Di samping murah, spotnya benar-benar bagus lho, sayang untuk anda lewatkan. Apalagi Kalianda dekat dari Jakarta/Serang. Selamat berkunjung ya. Kunjungi juga: Pantai Bagus.

Mau Nyari TIKET Pesawat, Kereta Api dan HOTEL TERMURAH? Klik di sini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *